5 (Lima) Kesalahan Dasar Dalam Pengelolaan Situs

Posted on | Jumat, 07 Januari 2011 | No Comments

Dalam pengelolaan sebuah situs, seringkali dijumpai beberapa kesalahan mendasar yang banyak dilakukan pemilik situs. Hal ini menyebabkan usaha yang dilakukan seperti penerapan SEO dan usaha meningkatan traffic lainnya menjadi tidak optimal.

5 (lima) poin yang sering dilakukan itu adalah :

1. Fokus pada desain website / tampilan situs.

Investasi terbesar yang banyak dilakukan orang adalah mengelola tampilan desain website, bukan pada pengelolaan informasinya. Padahal justru pada informasi (konten) yang dihadirkan itu, perhatian pengunjung akan lebih banyak tersita.

2. Pentingnya informasi yang up to date.

Hal ini lebih pada fokus pengelolaan informasi yang dihadirkan, informasi yang selalu up to date tentu saja akan menghadirkan berbagai informasi yang baru. Dan akan membuat pengunjung akan selalu berusaha kembali untuk melihat informasi yang dihadirkan. Sekali lagi mesin pencari akan menganggap sebuah situs menjadi penting untuk dijelajahi apabila selalu diperbaharui. Sehingga secara SEO akan menguntungkan pemilik situs.

3. Sesuatu yang berbeda / keunikan informasi yang dihadirkan.

Fokus informasi yang dihadirkan seringkali di abaikan oleh pemilik situs. Banyak yang tidak peduli dengan keunikan dan perbedaan konten / isi dari situs yang lain. Padahal informasi yang unik, berbeda dari yang lain akan dapat menjadikan situs direferensikan dalam berbagai media internet lainnya. Berani tampil beda menjadi kata kuncinya, dan penerapan itu dapat dilakukan bukan hanya pada desain website tetapi juga jenis informasi yang dihadirkan, cara penyampaian / posting, memberi feed back yang baik dan sebagainya.

4. Kurang tepatnya pengelolaan keyword website.

Keyword menjadi kunci utama dalam mengelola website. Dengan adanya fokus pada keyword,penempatan keyword yang tepat dan memberdayakan keyword utama akan semakin memperkuat posisi website pada berbagai mesin pencari. Tulislah keyword yang potensial bagi pengunjung dan selalu selipkan 10 % keyword utama anda dalam setiap informasi yang dihadirkan.

5. Memberikan deskripsi yang jelas pada informasi yang dihadirkan.

Poin ini lebih mendasari informasi link, gambar dan informasi lain yang dihadirkan. Intinya penting sekali deskripsi yang jelas atas link atau gambar yang kita hadirkan dengan memberi label keterangan yang jelas. Termasuk penggunaan lteratur, referensi dan lain-lainnya akan sangat membantu pengunjung memahami informasi yang kita hadirkan agar lebih terarah. Penggunaan keyword dalam label atau judul juga disarankan agar mudah terekam oleh mesin pencari.



Share

print halaman iniPrint halaman ini

Baca Juga Ini





Comments

Silahkan tuliskan komentar atau pertanyaan anda...!!!

Search

Pilih Bahasa

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Berlangganan

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner


subscribe

Komunitas

Blog Info



Free Page Rank Tool
IP
free counters